Didaulat ‘Desa Mandiri’ Kumtua Allan Maindoka Dapat Penghargaan Mendes PDTT
MINSEL, Dodokunews- Menteri Desa Pembangunan Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) memberikan penghargaan kepada Shandi Allan Maindoka selaku hukumtua desa Lelema. Penghargaan ini berupa Piagam dan Lencana yang diberikan atas komitmen dan kerja keras dalam mewujudkan desa lelema sebagai “DESA MANDIRI”.
Penghargaan ini diserahkan oleh Bupati Minahasa Selatan Franky Wongkar, SH pada kegiatan Launching Dana Desa dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahun 2023 di aula waleta pada Kamis, 16 Februari 2023.
Selaku pribadi dan keluarga tentunya sangat bersyukur atas pencapaian ini. “Semua ini terjadi bukan karena kemampuan dan hebat saya melainkan atas tuntunan, pertolongan serta anugerah Tuhan sehingga boleh mendapat penghargaan Desa Mandiri. Terimakasih Kasih Tuhan Jesus”.
Saya pun menyampaikan ucapan terimakasih kepada Menteri Desa PDTT yang telah menganugerahkan penghargaan Desa Mandiri. Segenap jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan Bupati Franky Donny Wongkar, SH yang sudah menyerahkan penghargaan ini, Wakil Bupati Petra Rembang, M. Th sekdakab Glady Kawatu yang selalu memberi suport dalam membangun desa lelema.
Pun kepada semua lapisan masyarakat desa Lelema yang selalu mendukung, memberi suport bahkan masukkan kepada kami dalam tugas pemerintahan yang ada sehingga tahun 2023 boleh mendapat piagam serta lencana desa Mandiri, pungkasnya.
(12314)